Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Melihat Profil Sekolah

Kehadiran aplikasi pendataan Dapodik yang memuat data Satuan Pendidikan, Guru dan Tenaga Kependidikan serta Peserta Didik menjadikan pendataan melalui Dapodik merupakan basis data yang akurat dan realtime. Untuk data Guru dan Tenaga Kependidikan misalnya, mulai dari nama, tempat tanggal lahir hingga data keluarga GTK yang bersangkutan terinput kedalam aplikasi Dapodik.

Blog Dapodik kali ini menyajikan informasi tentang melihat profil sekolah yang bersumber dari pendataan pada aplikasi Dapodik yang diinput dan sycronisasi ke server Dapodik oleh Operator Sekolah.

Untuk bisa melihat profil sekolah secara online dapat dilakukan menggunakan perangkat PC/ Laptop maupun Smarphone yang sudah terhubung jaringan internet.

Tahapan Melihat Profil Sekolah

Screnshoot laman dapodikdasmen
  • Cari dan klik pada kolom wilayah yang terdiri dari nama provinsi, kemudian nama kecamatan dan nama sekolah yang hendak dilihat profil sekolah dimaksud.
Screnshoot laman dapodikdasmen

Profil sekolah yang tampil setelah mengikuti tahapan diatas, menampilkan informasi mengenai profil sekolah, rekapitulasi jumlah Guru dan Tenaga Kependidikan (GTK) dan Peserta Didik (PD), Data Sarpras, Data Sanitasi, Data Rombongan Belajar.

Selain itu, Anda juga dapat melihat alamat sekolah serta kontak yang bisa dihubungi.

Informasi tentang nama Kepala Sekolah, Operator Sekolah dan status sekolah juga tersaji pada laman ini.

Kayanya data yang tersaji pada Dapodik tidak terlepas dari kerja keras seluruh stakeholders mulai dari Orangtua, Satuan Pendidikan hingga Kementerian serta semua pemangku kebijakan.